KEANEKARAGAMAN ARTHROPODA DI GUDANG BERAS

Authors

  • Awitya Anggara Prabawadi Jurusan Hama dan Penyakit Tanaman, Fakultas Pertanian, Universitas Brawijaya
  • Ludji Pantja Astuti Jurusan Hama dan Penyakit Tanaman, Fakultas Pertanian, Universitas Brawijaya
  • Rina Rachmawati Jurusan Hama dan Penyakit Tanaman, Fakultas Pertanian, Universitas Brawijaya

Abstract

ABSTRAK

Penelitian bertujuan untuk mengetahui Arthropoda yang menginfestasi beras dengan berbagai peran. Pelaksanaan penelitian di gudang beras Perum BULOG Sub Divisi Regional Tulungagung. Penelitian dilakukan dengan memasang 6 macam perangkap serangga di dalam gudang beras. Selain itu juga dilakukan pengambilan sampel beras sebanyak 7 kali pada saat pengadaan. Kondisi gudang dengan kelembaban relatif 80% dan suhu rata-rata 29oC. Hasil penelitian menunjukkan bahwa Arthropoda yang ditemukan adalah : Sitophilus oryzae, Rhyzopertha dominica, Cryptolestes ferrugineus, Tribolium castaneum, Corcyra cephalonica, Liposcelis spp, Famili Carabidae, Famili  Leiodidae, Famili Cydnidae, Famili Calliphoridae, Famili Saturniidae, Famili Reduviidae, Famili Salticidae, dan Famili Tetragnatidae. Dengan komposisi peran masing-masing sebagai hama primer (4,989%), hama sekunder (94,94%), predator (0,062%), hama insidental (0,006%), dan sebagai pemakan jamur (0,002%).

 

Kata Kunci : arthropoda, hama, perangkap

Downloads

Published

2015-04-30

How to Cite

Prabawadi, A. A., Astuti, L. P., & Rachmawati, R. (2015). KEANEKARAGAMAN ARTHROPODA DI GUDANG BERAS. Jurnal HPT (Hama Penyakit Tumbuhan), 3(2), pp. 76–82. Retrieved from https://jurnalhpt.ub.ac.id/index.php/jhpt/article/view/185

Issue

Section

Articles

Most read articles by the same author(s)

1 2 3 4 > >>